INTENS PLUS – JAKARTA. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis daftar peringatan dini prakiraan cuaca di Indonesia untuk besok, Selasa (3/12/2024).
Dalam informasi yang dibagikannya melalui akun media sosial (medsos) X, @InfoHumasBMKG, disebutkan sejumlah wilayah untuk mewaspadai terjadinya dampak hujan lebat.
“Mimin ada info terkait wilayah-wilayah yang diwaspadai dampak hujan lebat untuk besok nih, simak bareng-bareng yuk,” tulis akun @InfoHumasBMKG dikutip Intens Plus pada Senin (2/12/2024).
Berikut adalah daftar wilayah yang perlu kewaspadaan akan dampak dari hujan lebat.
1. Kalteng (Siaga)
2. Aceh (Waspada)
3. Sumut (Waspada)
4. Sumbar (Waspada)
5. Riau (Waspada)
6. Jambi (Waspada)
7. Sumsel (Waspada)
8. Bengkulu (Waspada)
9. Lampung (Waspada)
10. Kep. Babel (Waspada)
11. Kepri (Waspada)
12. Jabar (Waspada)
13. Jateng (Waspada)
14. Jatim (Waspada)
15. Banten (Waspada)
16. NTB (Waspada)
17. NTT (Waspada)
18. Kalbar (Waspada)
19. Kalsel (Waspada)
20. Sulteng (Waspada)
21. Sulsel (Waspada)
22. Sultra (Waspada)
23. Sulbar (Waspada)
24. Malut (Waspada)
25. Papua Tengah (Waspada)
26. Papua (Waspada)
27. Papua Pegunungan (Waspada)
28. Papua Selatan (Waspada)
“Jika sobat berada di wilayah yang tertera, selalu berhati-hati dan jangan lupa selalu bawa payung atau jas hujan” tandas BMKG.(*)
Penulis : Fatimah Purwoko
Headline
Nasional
BMKG Rilis Daftar Wilayah Wapada Dampak Hujan Lebat
- by Redaksi
- 02/12/2024
- 0 Comments
- Less than a minute
- 278 Views

Berita Terkait ...
