Politik Yogyakarta

HUT ke-19, Partai Hanura Targetkan Kebangkitan di DIY

INTENS PLUS – YOGYAKARTA. Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) menjadikan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 sebagai momentum kebangkitan, khususnya di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Acara tersebut digelar di SM Tower Malioboro Yogyakarta, selain merayakan hari jadi, Hanura juga mulai melakukan konsolidasi struktural serta penguatan kader untuk mengembalikan kejayaan politik di wilayah tersebut.

Wakil Sekjen Bidang Penanganan Pemilu DPP Partai Hanura, Phil Hanurani, mengatakan bahwa pihaknya optimistis Hanura akan kembali menjadi kekuatan signifikan di kancah politik nasional maupun daerah.

“Partai akan membesar kembali, itu keyakinan kita. Bukan hanya keyakinan, tapi kami melakukan hal-hal terukur untuk membuat Partai Hanura kembali ke Senayan,” ujarnya. Minggu (11/1/2026).

Phil menambahkan, dinamika pergantian kepemimpinan merupakan hal wajar dalam organisasi politik. Menurutnya, Hanura terus menyiapkan kader-kader terbaik untuk memimpin dan memperkuat basis dukungan partai.

“Pergantian pimpinan kader itu normal. Kita selalu mencari pemimpin terbaik di antara yang terbaik. Kerja-kerja politik yang lebih keras dan cerdas harus dilakukan pimpinan baru,” tegasnya.

Plt Ketua DPD Partai Hanura DIY, Prof. Dr. Ir. H. Agus Hermanto, M.M, menjelaskan bahwa selain memperingati HUT partainya, Ia juga mulai menyiapkan langkah strategis konsolidasi organisasi termasuk Musyawarah Daerah (Musda) untuk menentukan Ketua DPD definitif.

“Saya ini PLT, tugas saya hanya sampai terpilih Ketua DPD yang baru. Sambil memperingati HUT, kami melihat siapa kader yang paling cocok dan paling diinginkan teman-teman Hanura DIY,” jelasnya.

Pada momentum tersebut, tokoh masyarakat Johnson Erwin Sihotang secara resmi bergabung sebagai kader Hanura DIY, ditandai dengan pemberian jaket partai. Ia disebut berpotensi maju sebagai calon Ketua DPD dalam Musda mendatang.

“Pemberian jaket itu artinya beliau resmi menjadi kader Hanura DIY. Selanjutnya akan mengikuti tahapan Musda,” ujar Agus.

Agus Hermanto tidak menutup mata bahwa dalam beberapa periode terakhir Hanura DIY mengalami penurunan representasi politik karena tidak memiliki kursi di DPRD provinsi maupun kabupaten/kota. Karena itu, target utama ke depan adalah kebangkitan dan penguatan kembali.

“Saya ingin Hanura DIY rebound. Yang tadinya satu jadi dua, dua jadi tiga, dan semakin besar lagi. Target kami jelas, Hanura kembali punya wakil di DPRD kabupaten/kota, provinsi, bahkan di DPR RI minimal satu kursi,” tegasnya.

Usai resmi menjadi kader Hanura, Johnson Erwin Sihotang menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan. Ia mengaku siap bersama kader lainnya membawa Hanura DIY kembali bangkit.

“Saya terima kasih sudah dipercaya. Harapannya kita bisa membawa Partai Hanura ke depan untuk lebih baik dan lebih besar,” ujarnya.

Namun Johnson menegaskan, strategi dan langkah politik lebih lanjut baru akan disampaikan setelah pelaksanaan Musda.

“Untuk sekarang langkah-langkah belum bisa saya sampaikan. Kita tunggu setelah Musda, baru nanti bisa bicara lebih luas,” katanya.(*)

Penulis : Elis

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *